Selamat Hari Guru Nasional ke 78 Tahun 2023

SMEKTI KOMPAK – Guru adalah orang yang digugu dan ditiru, itu yang sering kita dengar. Profesi sebagai Guru memiliki tanggungjawab moral karena Guru yang akan menentukan Nasib bangsa ini ke depan. Ditangan gurulah generasi penerus bangsa ini dididik, dibekali dengan ilmu dan keterampilan serta karakter. Ditangan gurulah bangsa ini menaruh harapan besar, bangsa ini akan menjadi semakin maju dan semakin bermartabat. Pemerintah dengan berbagai usaha telah melakukan banyak hal untuk Pendidikan anak-anak bangsa ini, calon-calon pemimpin bangsa. 

Hari ini, Sabtu , 25 Nopember 2023 merupakan Hari Guru ke 78 dengan tema “Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar” ,  Menteri Pendidikan, Kebudayaan , Riset dan Teknologi dalam pidato singkatnya menyampaikan “Peringatan Hari Guru tahun 2023 adalah pertanda kesatuan tekad untuk mengakselerasi sistem Pendidikan Indonesia. Oleh karena itu mari kita rayakan hari ini dengan semangat untuk terus melaju ke depan , dengan derap langkash serentak melanjutkan Gerakan Merdeka Belajar".