PENGUATAN KOMPETENSI PENGELOLAAN ASESMEN BERBASIS TIK

SMEKTI KOMPAK - SMKN 3 Mataram yang merupakan sekolah contoh dalam penerapan TIK dalam berbagai kegiatan termasuk kegiatan Asesmen. Hari ini Kamis, 26 Oktober 2023 Tim Kurikulum berkesempatan sharing di SMAN 1 Labuapi tentang pelaksanaan Asesmen berbasis TIK.

Kepala SMA Negeri 1 Labuapi Jupri, M.Pd, menampaikan bahwa "Dalam rangka menyukseskan implementasi kurikulum merdeka (IKM ) di SMAN 1 Labuapi menuju NTB maju melaju" , bapak/ibu guru diberikan penguatan kompentensi dalam pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi, baik dalam proses pembelajaran maupun  asesmen.

Alasan dilaksanakan kegiatan ini dikarenakan :

1. biaya lebih murah

2. cepat dan akurat

3. pelayanannya maksimal

4. guru dan siswa melek teknologi.

Baca juga : Giat PJB Academy PLN Wilayah NTB di PLTD Tanjung Karang

Jupri, M.Pd menyampaikan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada kepala SMKN 3 Mataram yang telah bersedia mengirim tim Kelompok Kerja Kurikulum Bapak I Komang Yogi Sukmantara, S.Pd.T, M.Pd., Pak Muliasih, S.T, dan Bu Nopitriana Sari, S.Pd, sebagai Narasumber pada kegiatan tersebut. 

Secara terpisah, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMK Negeri 3 Mataram, Anwar Muhaimin, ST, M.Pd mengatakan "Penerapan teknologi berbasis informatika, baik dalam proses pembelajaran maupun asesmen, untuk kondisi saat ini mutlak diperlukan. Kami, tim kurikulum SMK Negeri 3 Mataram, baik secara mandiri dan pengembangan dari aplikasi lain, telah mengembangkan dan menerapkannya sejak sebelum Kurikulum Merdeka. Pemanfatan teknologi tersebut, saat ini sudah merata 100 persen pada guru dan siswa. Adapun rutinitas penggunaannya, diterapkan pada saat asesmen bersama. Kami berharap, agar penerapan TIK ini juga bisa diterapkan di sekolah lain. Kami tim Kelompok Kerja Kurikulum SMK Negeri 3 Mataram, siap melakukan pengimbasan pada sekolah lain.

Baca juga : Giat Galang Dana Untuk Membantu Peserta Didik Yang Rumahnya Terbakar

Dalam sambutannya saat pembukaan kegiatan Jupri, M.Pd menyampaikan kerja sama antara SMKN 3 Mataram dan SMAN 1 Labuapi terus bisa berlanjut khususnya terkait dengan peningkatan kompetensi guru dan kami sudah merencanakan akan mengirim siswa yang berminat meningkatkan kompetensi di bidang jaringan atau multimedia untuk belajar di  SMKN 3 Mataram, ungkapnya. Semoga Allah memudahkan semua urusan kita.

Editor berita dan foto : yasdwipura