Pasca PKL Siswa SMKN 3 Mataram Mengikuti Pembinaan Mental

SMEKTI KOMPAK – Lebih dari 10 tahun SMKN 3 Mataram bekerja sama dengan Datasemen Peralatan (DENPAL) IX/2 Kota Mataram dalam kegiatan pembentukan karakter tentang kedisplinan dan wawasan kebangsaan untuk siswa baru dan siswa pasca PKL (Praktek Kerja Lapangan). 

Untuk semester ganjil tahun Pelajaran 2023/2024 kegiatan PKL berlangsung selama 4 bulan dan berakhir tanggal 18 Nopember 2023. Kembali Denpal IX/2 Kota Mataran diundang untuk memberikan penyegaran kedisiplinan dan wawasan kebangsaan. Kedisiplinan diberikan praktek baris berbaris bertempat di lapangan upacara dan materi wawasan kebangsaan bertempat di Aula Sanggraha Wiguna SMKN 3 Mataram. Kegiatan ini berlangsung sejak Senin 21 – 23 Nopember 2023