SMEKTI JUARA - Acara Sertijab atau Serah Terima Jabatan Kepala SMK Negeri 3 Mataram yang digelar di Aula Sanggraha Wiguna pada Kamis 22 Juni 2023 berlangsung cukup khidmat.
Acara tersebut dihadiri oleh KCD Malomba (Kepala Cabang Dinas Mataram Lombok Barat) Dikbud NTB, Mujahiddin, S.Pd.,M.M., Pengawas Pembina SMK, Ridwan, S.Pd.,M.M.Pd., Ketua Komite SMKN 3 Mataram, Drs. Edy Susilo, M.Pd.
Baca juga : MOU SMKN 3 Mataram dengan PLN Tarakan
Dalam sambutannya, H. Ruju Rahmad, S.Pd.,M.T. Kepala SMKN 3 Mataram yang lama didampingi istrinya berpesan kepada keluarga besar SMKN 3 Mataram untuk tetap semangat dalam bekerja, menjaga kekompakan, saling menghargai dan tetap menjaga silaturrahmi untuk kemajuan SMEKTI JUARA.
Pada kesempatan yang sama, Kepala SMKN 3 Mataram yang baru, Sulman Haris, S. Ag.,M.Pd.I tidak banyak memberikan sambutan. Beliau yang juga didampingi istri hanya meminta kepada Bapak/Ibu Guru untuk dibantu melanjutkan apa yang sudah direncanakan oleh kepala sekolah sebelumnya.
Dipuncak acara, tampak beberapa Bapak/Ibu Guru yang hadir tidak dapat membendung rasa haru, tepat pada saat acara salam-salaman.
Seperti kalimat yang selalu kita dengar, ‘Setiap ada pertemuan, pasti akan ada perpisahan’. Acara pun ditutup dengan kegiatan foto bersama.(yanti)